Ilustrasi, Sumber Gambar : mns.com
banner 728x90

Oleh : Fhatur Anjasmara

(PART 6)

Tidak terasa, komunikasi  pasangan kekasih, Rico dan Adelia, semakin hari, semakin berjarak, selepas kejadian malam itu, Rico, benar benar tak bisa lagi dihubungi oleh Adelia, meski, dua sejoli ini, berada pada sekolah yang sama, namun Adelia, sama sekali sulit menemui Rico.

Bahkan Adelia, sudah berkali kali meminta tolong, lewat Alfine, siswa yang kebetulan satu jurusan dengan Rico, tapi tak pernah berhasil. Rico tak pernah menggubris pesan Adelia lewat Alfine, setiap bel sekolah berakhir, Rico memilih ngacir lebih awal dari sekolahnya, bahkan beberapa barangnya yang tertinggal, hanya dititipkan ke Dahniah, perempuan, yang sedang menemaninya menyulam hatinya yang terluka.

Adelia mencoba bertandang ke kos Rico, ternyata Rico, memilih pindah tempat, hanya demi menghindari Adelia, seperti siang itu, Adelia menyambangi kos Rico, namun dari pengelola kos lama Rico, sekaligus pemilik kos, hanya mendapatkan kalau Rico sudah pindah kos dari dua bulan lalu.

“Pindahnya kemana, Saya tidak tahun Non, karena kami juga meminta, alamat kosnya yang baru, kuawatir ada temannya minta tolong, tapi Rico enggan membagi alamat baru kosa dua bulan lalu” beber Lukman, pemilik kosan yang pernah ditinggali oleh Rico.

Sehingga siang itu, Adelia, pulang dengan penuh kekecewaan, dalam hatinya, menangis, menyesal yang telah dilakukannya. “Namun, Ia harus bertemu dengan Rico, untuk memberikan penjelasan, walau kemudian Rico tak menerimanya lagi, tapi Ia ingin, agar cerita yang sebenarnya, Rico harus tahu” Adelia membatin.

Tapi pencariannya hingga dua bulan tak membuahkan hasil, sampai akhirnya, Adelia menyambangi rumah Dahniah siang itu, selepas dari tempat kos awal Rico, Ia berharap di rumah Dahniah, bisa bertemu dengan Rico.

“Assalamu Alaikum….” ujar Adelia, sembari mengetuk pintu dari luar…

“Waalaikum salam…” sambut suara dari dalam, sembari membuka daun pintu tak lain adalah Dahniah.

“Heiii… Del, masuk sini dulu…” sapanya ke Adelia.

Dengan mencoba memerhatikan tiap sudut ruang tamu dari rumah Dahniah, Adelia melangka masuk, menerima tawaran dari tuan rumah….

Bagikan