Delegasi  Desa Wajib Memprioritaskan Kebutuhan Masyarakat
Peserta Musrenbang Kecamatan Papalang
banner 728x90

Katinting.com, Mamuju – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) berlanjut di Kecamatan Papalang yang berlangsung di halaman Kantor Camat Papalang. Selasa (01/03).

Camat Papalang Hairunasrillah, FS, S.STP mengatakan, kepada para delegasi yang akan menyampaikan usulannya, setiap desa betul – betul harus memprioritaskan yang menjadi kebutuhan masyarakat, bukan karena keinginan karena  dalam kegiatan Musrenbang ini berbeda dari tahun – tahun sebelumnya, kali mengunakan sistem Des yang terbagi atas empat  Des yaitu infrastruktur, ekonomi, sosial dan aparatur pemerintahan yang dibagi empat meja, untuk masing – masing bidang berdasarkan tupoksinya masing – masing. Haturnya, saat memberikan sambutan.

Begitu pula penyampaian Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) Rahmat Tahir, bahwa sudah jelas apa kewenangan yang bisa dilakukan oleh para Kepala Desa yang akan dituangkan pada APBD Desa dan di Musrenbang desa itulah akan melahirkan rekomendasi – rekomendasi yang akan di bawah ke tingkat Kecamatan, di tingakat Kecamatan ini pula nantinya akan kita rumuskan bersama dan mencoba melakukan pendekatan yang lebih kepada akademik pelaksanaan Musrenbang ini dengan model Des , di tuangkan kedalam forum SKPD yang membahas berdasarkan kewenangan SKPD terkait berdasarkan ketentuan standar pelayanan minimal dan indikator kinerja yang  dilaksanakan, Jelasnya.

Bupati  Mamuju Habsi Wahid berpesan dalam proses Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) kecamatan Papalang, agar setiap Desa betul – betul menyampaikan permasalah apa saja yang di Desanya sehingga dapat terselesaikan dan melahirkan tiga prioritas utama untuk setiap desa yang nantinya akan di tindak lanjuti oleh tingkat Kecamatan, pesannya. (Lisa Sari Dewi.H)

 

Bagikan
Deskripsi gambar...