Ketua tim penjaringan pendaftaran Cabup dan Cawabup PDIP Mamuju, Ahmad Istiqlal Ismail. (Dok. Zulkifli)
banner 728x90

Mamuju, Katinting.com – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Mamuju telah membuka penjaringan dan pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Mamuju untuk Pilkada November 2024 mendatang.

Dua nama besar yang telah mendaftar di partai berlambang banteng itu adalah Irwan Pababari, mantan Wakil Bupati Mamuju periode 2015-2020, dan Sutinah Suhardi yang saat ini masih menjabat sebagai Bupati Mamuju.

“Rencananya ada lagi calon yang akan mendaftar, di antaranya H. Damris, dan kita masih menunggu informasinya kapan akan datang mendaftar,” kata Ketua Tim Penjaringan PDIP Mamuju, Ahmad Istiqlal Ismail, Rabu, 8 Mei 2024 kemarin.

Terkait kader yang akan diusung di Pilkada November mendatang, Ahmad Istiqlal menuturkan bahwa partai lebih memprioritaskan mengusung kader sendiri.

Salah satu kader yang paling berpotensi maju sebagai calon Bupati kali ini adalah Ado Mas’ud, yang merupakan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI-P Mamuju dan saat ini menjabat sebagai Wakil Bupati Mamuju.

Meskipun demikian, partai tetap membuka penjaringan dan pendaftaran karena merupakan rangkaian proses untuk mensinergikan dan menyelaraskan ideologi partai dengan calon yang akan diusung.

“Dan tentu perspektifnya dari partai kami, yang paling mampu dan paling bisa menyelaraskan itu, adalah kami sebagai kader. Olehnya itu, partai lebih memprioritaskan kader untuk maju. Hanya saja, untuk menentukan itu, harus berdasarkan hasil survei yang ada,” jelasnya.

(Zulkifli)

Bagikan