

Mamuju, Katinting.com – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mamuju, dr. Acong menggelar konferensi pers di ruang rapat RSUD Mamuju, yang dihadiri sejumlah awak media dengan dokter serta beberapa petugas rumah sakit. Kamis, (04/08).
Dr. Acong yang membuka pertemuan tersebut mengatakan, pihaknya sengaja mengundang awak media karena ingin menjalin silaturrahmi, sebab menurutnya media merupakan penyambung informasi ke masyarakat. Dengan pertemuan tersebut, dr. Acong juga berharap ada saran dari media untuk rumah sakit dalam rangka peningkatan pelayanan.
Pada pertemuan tersebut, dr. Acong di dampingi oleh Ketua komite medik, dr. Sita Harit Ibrahim, yang menurutnya perlu untuk tetap menjalin komunikasi dengan awak media. “kita memang perlu berdiskusi dengan teman-teman pers, jadi kita bisa menjelaskan apa kekurangan rumah sakit, apa kelebihannya, apa prestasinya yang sudah ada dan apa hambatan kita,” sebut dr. Harit.
Lebih lanjut dr. Harit menjelaskan bahwa kini RSUD Mamuju telah menjalankan paradigma pelayanan kesehatan patient centre. Dimana dulunya paradigma pelayanan kesehatan yang hanya menekankan hubungan medis kini berganti kearah pemenuhan hak-hak asasi pasien dibidang kesehatan.
“Jadi sekarang kita bekerjasama sesuai dengan standar yang ada, sesuai kompetensi petugas masing-masing untuk memberikan pelayanan terbaik. Jadi apa maunya pasien kita dahulukan.” Kata dr. Harit.
Dari pertemuan tersebut, dr. Harit bahkan berencana akan melakukan pertemuan rutin dengan awak media agar silaturrahmi dapat lebih erat dan informasi dari rumah sakit ke masyarakat dapat tersampaikan. Namun untuk jadwal berikutnya, pihak rumah sakit belum memastikan waktunya. (Dian Hardianti Lestari)

