Mamuju, Katinting.com – Muhammad Hamzih resmi dilantik sebagai Penjabat (PJ) Bupati Polewali Mandar (Polman) menggantikan pejabat sebelumnya. Sementara itu, Muh Zain kembali diperpanjang masa jabatannya sebagai PJ Bupati Mamasa. Pelantikan keduanya berlangsung di Kantor Gubernur Sulawesi Barat pada Senin (13/1).
Pengambilan sumpah jabatan dipimpin langsung oleh Penjabat Gubernur Sulawesi Barat, Bahtiar Baharuddin, dan dihadiri oleh jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Provinsi Sulbar, perwakilan pemerintah kabupaten Mamasa dan Polman, DPRD Sulbar, serta Forkopimda Sulbar.
Dalam sambutannya, Bahtiar menyampaikan selamat kepada pejabat yang baru dilantik. Ia juga mengingatkan bahwa fokus utama pemerintahan saat ini adalah mendukung program swasembada pangan yang menjadi prioritas nasional sesuai arahan Presiden RI Prabowo Subianto.
Bahtiar menegaskan pentingnya kemandirian daerah dalam memenuhi kebutuhan pangan. Menurutnya, Sulawesi Barat masih banyak bergantung pada suplai komoditas dari daerah lain.
“Saya meminta kepada para penjabat dan pemerintah kabupaten untuk bekerja lebih keras dalam meningkatkan produksi pangan. Kita harus segera mewujudkan kemandirian pangan di Sulbar,” ujar Bahtiar.
Khusus untuk Muhammad Hamzih, Bahtiar memberikan instruksi agar fokus menyelesaikan permasalahan sampah yang menjadi isu utama di Polman.
“Segera selesaikan persoalan sampah ini. Tidak penting berapa lama seseorang menjabat, tetapi apa yang dikerjakan selama menjabat itu yang utama,” tegas Bahtiar.
Bahtiar juga menekankan pentingnya sinergi antara penjabat bupati, DPRD, dan Forkopimda dalam menjalankan agenda pelayanan masyarakat. Ia berharap koordinasi yang baik dapat mempercepat penyelesaian berbagai tantangan di daerah.
Pada kesempatan itu, Bahtiar turut mengucapkan terima kasih kepada pejabat sebelumnya atas keberhasilan mengawal pemilukada serentak di Sulbar yang berjalan aman dan sukses.
Dengan pelantikan ini, diharapkan Muhammad Hamzih dan Muh Zain mampu membawa perubahan positif di wilayah masing-masing serta menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya. (*/Zulkifli)