Bersama kepala daerah lainnya, Pj. Gubernur Sulbar, Bahtiar Baharuddin makan malam bersama dengan Mendagri Tito Karnavian di IKN.
banner 728x90

“Potensi pariwisata Sulbar bisa menjadi lokasi tujuan wisata masyarakat IKN, baik Pulau Balabalakang yang hanya berjarak 2 jam dari Balikpapan, wisata Teluk Mamuju, dan seluruh pesisir Sulbar seperti Polman, Majene, Mamuju, Mamuju Tengah, Pasangkayu yang bisa ditempuh 7 jam dengan kapal cepat dan pesawat udara cukup 40 menit,” tandas Bahtiar yang acap kali bertemu menteri selalu mempromosikan potensi Sulawesi Barat yang akan menjadi penyangga utama IKN.

Sebelum ke IKN, Bahtiar transit sejenak di Balikpapan kemudian bersama rombongan kepala daerah melanjutkan ke IKN melalui jalur darat yang jarak tempuhnya hanya 40 menit.

Sesuai agenda hari ini, Selasa 13 Agustus 2024, Presiden Joko Widodo akan memimpin rapat khusus bersama para gubernur se-Indonesia. Pada kesempatan tersebut, Pj Bahtiar akan melaporkan kepada presiden potensi yang sangat luar biasa di Sulawesi Barat sebagai satu-satunya provinsi di Sulawesi yang sangat dekat dengan IKN. Sehingga sangat pantas jika provinsi Sulbar menjadi halaman bagi IKN.

Bagikan