Sejak awal kemunculan Toyota All New Agya, kendaraan ini identik sebagai mobil anak muda. Hadir dengan banyaknya fitur-fitur hiburan di dalamnya, mobil ini dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan mobilitas generasi muda dengan desain stylish dan fitur-fitur canggih. Selain itu dilengkapi juga dengan tampilan eksterior yang lebih sporty dan modern. Desainnya yang kompak dan lincah membuatnya mudah bermanuver di jalanan perkotaan yang padat.
banner 728x90

Katinting.com – Kalla Toyota kembali menawarkan kemudahan bagi anak muda yang ingin memiliki kendaraan impian.

Melalui program Smart Upgrade, pelanggan dapat membawa pulang Toyota All New Agya dengan cicilan ringan mulai dari 3 jutaan rupiah**. Mobil ini dikenal sebagai kendaraan yang sangat cocok untuk generasi muda, dengan desain stylish, fitur-fitur canggih, dan performa yang lincah.

Suliadin, Marketing General Manager Kalla Toyota, menjelaskan bahwa program Smart Upgrade hadir sebagai solusi bagi anak muda yang menginginkan kendaraan modern namun tetap terjangkau.

“Kami memahami kebutuhan mobilitas generasi muda, dan program ini memberikan kesempatan kepada mereka untuk memiliki Toyota terbaru dengan cicilan yang sangat ringan,” ujarnya dalam keterangan rilisnya yang diterima Katinting.com, Senin (9/9)

Selain cicilan ringan, Smart Upgrade juga menawarkan keuntungan lain seperti DP mulai 10%, ekstra diskon tukar tambah hingga 5 juta rupiah, serta jaminan asuransi all risk hingga 5 tahun. Dengan begitu, pelanggan tidak hanya mendapatkan mobil impian, tetapi juga kenyamanan dan perlindungan jangka panjang.

Toyota All New Agya dikenal sebagai mobil kompak yang memiliki fitur hiburan dan keamanan modern, cocok untuk aktivitas sehari-hari anak muda. Dengan desain eksterior yang sporty dan interior yang nyaman, kendaraan ini menjadi pilihan tepat untuk berkendara di perkotaan yang padat.

Bagi pelanggan yang ingin mengetahui informasi lebih lanjut mengenai program Smart Upgrade, Kalla Toyota menyediakan layanan pelanggan melalui website kallatoyota.co.id, media sosial, serta hotline Kalla Care di nomor 0411-3000103 atau via WhatsApp di nomor 0811-441-4030.

Dengan program ini, Kalla Toyota berharap semakin banyak anak muda yang dapat mewujudkan impian mereka memiliki kendaraan Toyota yang stylish dan modern.

(*)

Bagikan