Penyaluran BLT-DD Kedelapan Di Desa Bukit Harapan
banner 728x90
Penyaluran BLT-DD Kedelapan Di Desa Bukit Harapan
banner 728x90

Pasangkayu, Katinting.com – Sebanyak 62 KK menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap kedelapan di enam dusun, desa Bukit Harapan, kecamatan Bulutaba, kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat.

Camat Bulutaba diwakili Ismail, hadir dalam kegiatan ini selain kepala Desa, M Tamba, ketua BPD, Edy Palimmi, Babinsa Koramil 1427-03 Bambaloka, Serda Haerul yang digelar di kantor desa, Senin, 14 Desember 2020.

Mewakili camat Bulutaba, Ismail mengatakan, penyaluran BLT DD tahap  delapan bagi masyarakat Bukti Harapan yang terdampak covid-19 merupakan upaya pemerintah pusat melalui Kementerian Desa PDTT melalui APBDes untuk membantu beban masyarakat yang kurang mampu dan kehilangan mata pencaharian.

“Dikarenakan pemberian BLT bersamaan dengan adanya himbauan pemerintah pembatasan aktivitas di luar rumah karena adanya wabah virus corona yang setiap saat bisa mengancam kesehatan bahkan bisa mengakibatkan korban jiwa. Maka kami selalu menyampaikan ke masyarakat agar selalu menggunakan masker dan mencuci tangan,” kata Ismail.

Ia berharap, BLT DD ini bisa bermanfaat bagi masyarakat yang mendapatkan dan dipergunakan sesuai kebutuhan yang mendesak saja. Apalagi saat ini, masih dalam situasi pandemi covid-19.

Kades Bukit Harapan, M Tamba pada kesempatan yang sama, menyebutkan jumlah penerima BLT DD di enam dusun sebanyak 62 KK dengan rincian sebagai berikut.

“Alhamdulillah, penyaluran BLT-DD khusus di Desa Bukti Harapan di 6 dusun hari ini terbagi sesuai dengan yang terdaftar dan bisa berjalan dengan lancar,” sebut Tamba.

Nd/Ab

Bagikan

Comment