banner 728x90

Ilustrasi

Ilustrasi

Polewali, Katinting.com – Sampai hari ini,  kandidat Gubernur Sulbar 2017 Ali Baal Masdar (ABM) belum menentukan tentang siapa yang akan menjadi pasangannya di Pilgub Sulbar. Sehingga warga Sulbar masih bertanya-tanya akan kemana ABM melabuhkan pilihannya untuk berpasangan.

Banyak nama-nama yang acapkali disebut dan digadang gadang mendampingi mantan Bupati Polewali Mandar dua periode tersebut.

Mengenai nama yang masih menjadi tanda tanya itu,  Muhammad Arif dari Tim Media Center ABM menyampaikan kepada khalayak bahwa mengenai pendamping ABM akan ditentukan dari hasil lembaga survei dan saran dari konsultan politiknya.

“Mengenai pasangan, Pak ABM masih menunggu hasil survei  dan masukan dari konsultan politik, sembari beliau bersama tim tetap bersosialisasi ke sejumlah titik di Sulbar,  yang jelasnya infrastruktur tim dan seluruh elemen sudah siap memenangkan pilihan hati warga Sulbar yang diamanahkan kepada ABM,” ujar pemuda yang pernah mengenyam pendidikan menulis, jurnalisme dan demokrasi dari salah satu lembaga penggiat Demokrasi di Makassar ini. (*)

Bagikan