banner 728x90

Mamuju, Katinting.com – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) berperan sebagai fasilitator untuk memastikan bahwa kabupaten-kabupaten di wilayah tersebut dapat mengikuti Program Kabupaten Kota Sehat (KKS). Langkah ini diwujudkan melalui pertemuan antara Pemprov Sulbar, Mendagri, dan Kementerian Kesehatan.

Sekprov Muhammad Idris menjelaskan bahwa upaya advokasi dan asistensi dilakukan untuk memastikan bahwa kabupaten-kabupaten di Sulbar dapat terlibat dalam program KKS.

“Ini kegiatan diselenggarakan bersama yang kita sebut advokasi dan asistensi Kabupaten Kota Sehat (KKS). Alhamdulillah BAPPEDA bisa menghimpun berbagai sumber untuk mengevaluasi dan melihat sejauh mana kesiapan kabupaten-kabupaten di Sulbar untuk menjadi kabupaten sehat,” kata Idris pada Kamis, 9 November 2023.

Sesuai dengan konsep KKS, sinergi antara kabupaten, provinsi, dan pemerintah pusat sangat penting untuk mencapai tujuan program tersebut. Oleh karena itu, pertemuan ini diadakan untuk membahas langkah-langkah selanjutnya.

“Kami membahas bersama tim dari Mendagri dan Kementerian Kesehatan,” tambahnya.

Tim yang telah dibentuk di tingkat kabupaten dan provinsi akan memaparkan hasil dari pelaksanaan program KKS. Hasil ini akan menjadi dasar evaluasi untuk perbaikan ke depan.

“Tim kabupaten dan provinsi sudah ada, dan sekarang kita pastikan apakah mereka sudah bekerja dan hasilnya seperti apa. Hasilnya akan disampaikan dalam pertemuan ini,” tutupnya. (ADV)

Bagikan
Deskripsi gambar...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here