Bina Fisik Prajurit Makorem 142 Tatag
banner 728x90

Mamuju, Katinting.com – Kebugaran dan kesehatan tubuh menjadi hal yang penting bagi setiap prajurit dan PNS Jajaran Korem 142/Tatag. Hal ini tentunya akan berdampak pada semangat dan ethos kerja yang dilaksanakan dalam rangka mendukung tugas pokok.

Hal ini yang dilaksanakan oleh Makorem 142/Tatag, Memanfaatkan waktu aerobik tiap hari selasa dan kamis untuk membina fisik prajurit dan PNS pada hari Selasa (03/01). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasrem 142/Tatag Letkol Inf. Drs. Priono, hadir pula para Kasi rem, Perwira staf, Bintara, tamtama dan PNS.

Adapun route yang dilewati menyusuri jalan sepanjang pantai rangas yang berjarak kurang lebih 4 km.

“Aerobik kita laksanakan dengan gembira dan semangat, sehingga sangat bermanfaat dalam membina fisik kita,” tegas Kasrem saat apel pagi.

(Penrem 142/Tatag)

Bagikan
Deskripsi gambar...