banner 728x90

Mamuju, Katinting.com – Dinas Transmigrasi Provinsi Sulawesi Barat turut serta dalam Apel dan Doa bersama melalui Via Zoom (Video Conference), yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat. Acara tersebut berlangsung di ruang Rapat Kantor Dinas Transmigrasi Sulbar, Senin, 1 April 2024.

Apel ini dihadiri oleh Pj Gubernur Sulbar, Prof. Zudan Arif Fakrulloh, Sekretaris Provinsi Sulawesi Barat, Muhammad Idris, serta pejabat dari berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Turut hadir juga Kepala Dinas Transmigrasi, Ibrahim, para pejabat administrator, pengawas, pejabat fungsional umum, dan seluruh ASN di lingkup Distrans.

Dalam sambutannya, Pj Gubernur Sulbar, Prof. Zudan Arif Fakrulloh, menegaskan pentingnya kebersihan dengan menyoroti program Toilet Bersih.

Dia mengungkapkan bahwa semua toilet umum, kantor, dan sekolah di Sulawesi Barat harus bersih, dan hal ini menjadi prioritas anggaran untuk Tahun 2025 sebagai salah satu upaya untuk memajukan daerah tersebut.

“Saya sangat mengapresiasi dukungan dari Dinas Transmigrasi Sulbar terhadap program Toilet Bersih. Ini adalah langkah awal yang penting dalam meningkatkan standar kebersihan di Sulawesi Barat,” ujar Pj Gubernur.

Menyambut pernyataan tersebut, Kepala Dinas Transmigrasi Sulbar, Ibrahim, menyatakan komitmennya terhadap kebersihan.

“Kami sepenuhnya mendukung program Toilet Bersih yang diinisiasi oleh Pj Gubernur. Kebersihan adalah aspek penting dalam pembangunan daerah, dan kami akan berperan aktif dalam mendukung dan melaksanakan program ini,” pungkas Ibrahim.

(*)

Bagikan
Deskripsi gambar...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here