Spanduk Dinas PUPR
banner 728x90

Pasangkayu, Katinting.com – Seorang warga Sarjo yang enggan dimediakan namanya, merasa kecewa terhadap pelayanan administrasi dinas PUPR Pasangkayu, Sulawesi Barat.

Itu diungkapkan kala menghubungi media ini, Senin, 24 Mei 2021. Ia mengaku, berkas yang disodorkan ke meja kadis PUPR melalui kabid Penataan Ruang, Herry Munier, sejak lebih sepekan sampai saat ini belum juga dikembalikan.

Alasannya, karena diduga warga tersebut beda pilihan saat pilkada 2020 lalu. Ia diketahui pendukung salah satu paslon.

“Saya sangat kecewa dengan pelayanan (diskriminatif). Karena, urusan pelayanan dikaitkan dengan politik. Seharusnya, semua warga diperlakukan sama tanpa terkecuali,” keluh warga tersebut.

Ketika dihubungi di ruang kerjanya, Selasa, 25 Mei 2021, Herry Munier membenarkan soal itu. Tapi, dia berdalih itu kebijakan pimpinan.

“Berkas pengajuan izin, kami sudah serahkan ke kadis. Tapi, sampai hari ini belum ada tindak lanjut,” jelas Herry.

Ia menambahkan, prihal administrasi izin yang diajukan oleh warga tersebut pun sudah memenuhi syarat setelah melakukan peninjauan ke lapangan.

Media sudah menghubungi Kadis PUPR melalui telpon untuk konfirmasi, tapi belum tersambung.

Arham Bustaman

Bagikan

Comments are closed.