banner 728x90
Korban Pelecehan Seksual
Korban Pelecehan Seksual
banner 728x90

Pasangkayu, Katinting.com – Kasus pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur terjadi di Desa Ako, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten MamujuUtara (Matra) Provinsi Sulawesi Barat, kali ini menimpa bocah yang baru duduk di bangku kelas 2 SD berinisial (AN) umur 8 tahun, sementara pelaku berinisial (FT) 13 tahun, yang juga masih dibawah umur tak lain adalah tetangga korban di perumahan Pabrik PT. Tanjung Sarana Lestari (TSL).

Korban (AN) tampak terlihat shock atas kejadian yang menimpanya. Sementara orang tua korban yang mengetahui kejadian tersebut langsung melapor ke kantor Polres Matra.

Informasi yang dihimpun, kejadiannya pada hari Rabu siang (27/07) saat rumah dalam keadaan sepi, dimana pelaku mengancam korbannya sehingga tak berdaya, dan memulai aksinya dengan memasukkan jari tangannya kedalam kem*lu*n korban.

Walau sempat kepergok orang lain, namun tak membuat pelaku berhenti, justru pelaku mengancam korban agar hal ini tidak di laporkan ke orang lain, korban baru di ketahui telah mengalami kekerasan seksual setelah korban merintih kesakitan saat buang air kecil. Ibu korban yang penasaran dengan keadaan putrinya kemudian bertanya dan mendapati kelamin anaknya membengkak hal ini kemudian langsung dilaporkan kepihak kepolisian.

Nasruddin  orang tua korban yang di temui dikediamannya terlihat berang dan emosi, serta menuntut pelaku pelecehan seksual tersebut ditahan pihak kepolisian sesuai dengan perbuatannya. Nasruddin yang juga karyawan PT. TSL ini emosi dan mengecam perbuatan pelaku yang telah merusak mental putrinya tersebut.

Sementara pelaku (FT) di ketahui adalah anak dari kepala security PT. TSL telah diamankan pihak kepolisian.

Terkait kejadian ini, belum ada informasi lebih lanjut dari pihak kepolisian. Saat akan dikonfirmasi Kasat Reskrim AKP  Bob Ilham Harahap sedang tidak berada di tempat. Kemudian sejumlah awak media yang akan mengambil gambar di Areal PT. TSL sempat dilarang oleh security dengan alasan tidak jelas. (Joni)

 

Bagikan

Comment