Suasana sosialisasi yang laksanakan Panwascam Sampaga dengan pameteri dari pihak kepolisian. (Ist)
banner 728x90

Mamuju, Katinting.com – Panitia Pengawas Pemilu (Panwascam) Kecamatan Sampaga melakukan sosialisasi pengawasan pemilu, di hotel Lestari, jalan Musa Karim Mamuju, Kamis (7/6).

Kegiatan ini diikuti 45 peserta, terdiri dari unsur Panwaslu kelurahan dan desa, kepala desa dan lurah, PPK, pelajar dan mahasiswa, tokoh masyarakat, tokoh agama, LSM dan media.

Hadir sebagai narasumber dari Ketua Panwaslu Kabupaten Mamuju, Faisal Jumalang, Camat Sampaga Hairunasrillah, S.STP., KPU Mamuju, Kapolsek Sampaga dan Ketua Panwascam Sampaga Heri Hardiansyah.

Ketua BPK KNPI Kecamatan Sampaga, H. Buatan P., sebagai peserta kegiatan tersebut menyambut positif kegiatan yang dilakukan Panwascam Sampaga, dan ia berharap apa yang telah dipaparkan dapat amanah sesuai undang-undang, dan semua stakeholder ikut menyukseskan dan berkomitmen memenuhi rambu-rambu yang ada dan berlaku adil, ucapnya.

Camat Sampaga Hairunasrillah, S.STP mengucapkan terimakasih kepada Panwaslu yang memberikan kesempatan untuk menyempaikan materi sosialisasi, terkait peran pemerintah dalam penyelenggaraan pemilu 2019.

“Harapan pemerintah seperti apa yang diamanatkan perundang-undangan, proses penyelenggaraan pemilu bisa terlaksana dengan jujur, adil, demokratis, efisien dan efektif,” ucapnya.

Penyelenggaraan pemilu tahun ini ada perbedaan dengan tahun sebelumnya, dimana tahun 2019 nanti dipaketkan antar legislatif dan presiden, sehingga mungkin masyarakat memberikan partisipasi lebih terfokus, dalam memberikan pilihannya lebih aktif, tutur Camat Sampaga Hairunasrillah, S.STP.

Melalui Katinting.com ia menyampaikan kepada seluruh masyarakat, suara anda penentu masa depan bangsa, berikan pilihan anda kepada figur atau parpol yang dapat membawa kesejahtraan pada masyarakat khususnya masyarakat Sampaga.

Sementara itu, Ketua Panwascam Sampaga Heri Hardiansyah menyampaikan tujuan diadakannya sosialisasi tersebut agar lebih meningkatkan pemahaman dan partisipasi masyarakat dalam pemilu 2019 mendatang.

“Tentunya partisipasi masyarakat yang sangat dibutuhkan didalamnya, lebih memberikan pemahaman kepada masyarakat khususnya kepada teman-teman stake holder. Pemerintah mulai dari tingkat kecamatan sampai kedesa itu sendiri. Sehingga tujuan dari harapan kita itu dapat tercapai secara maksimal,” jelas Ketua Panwascam Sampaga Heri Hardiansyah.

Melalui Ketua Panwascam Sampaga Heri Hardiansyah diketahui jumlah TPS diwilayah kerjanya sebanyak 46 yang tersebar di 7 desa.

(ADV/Anhar)

Bagikan
Deskripsi gambar...